ENGINEERING

Sub divisi engineering dimulai di pertengahan tahun 2011 dibawah divisi Konstruksi dan Perancangan. Diawali pekerjaannya dengan melaksanakan pekerjaan design sebagai konsultan dibidang Oil & Gas, dengan pekerjaan design FEED Distribusi Gas dan Geothermal. Pelaksanaan designnya mencakup beberapa aspek keilmuan di lingkup ilmu teknik untuk menghasilkan design konstruksi satu sistem. Tim engineering design seperti ini didukung oleh berbagai keilmuan teknik, yang meliputi :
  1. Teknik Geodesi (Bidang Survey)
  2. Teknik Kimia (Bidang Proses),
  3. Teknik Fisika (Bidang Instrument),
  4. Teknik Elektro (Bidang elektrikal),
  5. Teknik Mesin (Bidang Piping &Mechanical),
  6. Teknik Sipil (Bidang Konstruksi) dan
  7. Safety (HSE).
Divisi ini selama pengerjaan/pelaksanaan selalu menyertakan mahasiswa yang tertarik dibidang engineering & konstruksi sehingga akan memperkenalkan mahasiswa kedalam pekerjaan engineering yang nyata dalam menerapkan ilmu yang ditimba di perguruan tinggi. Untuk keperluan ini sudah disiapkan ruang kerja untuk kegiatan divisi ini, diharapkan dapat berkembang dan menjalin kegiatan kerjasama dengan beberapa perusahaan untuk melakukan design engineering (FEED).
engin1engin2